Kelebihan Nissan X-Trail T30 Gen 1

Pada segmen kali ini autogaya akan memberikan info seputar otomotif tentang Review spesifikasi kelebihan dan kekurangan Nissan X-Trail T30, yang dimana mobil ini merupakan SUV Kompak yang menggunakan kode bodi T30.



Kelebihan Kekurangan Nissan X-Trail T30 Gen 1


Nissan X-Trail T30  resmi hadir di Indonesia pada tahun 2003, pada masa itu Mobil tersebut sangat booming dan banyak diminati semua elemen masyarakat. Mobil besutan Nissan tersebut merupakan pembuka dari segmen SUV modern yang dimanan pada masa itu rivalnya adalah Honda CRV gen 1.

Eksterior Nissan X-Trail Gen 1

Pada desain bodi menggunakan tampilan boxy atau mengkotak, akan tetapi tampilannya terlihat macho dan maskulin serta klasik, bahkan desain ini bertahan hingga X-Trail gen 2.

Baca juga: Kelebihan Kekurangan Nissan Evalia dan Spesifikasi Mobil Keluarga 8 Penumpang

Interior  Nissan X-Trail Gen 1

Pada ruang kabin terlihat sangat luas ditambah lagi kenyamanan yang lebih bagi pengemudi dan penumpang, Yang lebih uniknya lagi selain kapasitasnya yang besar didalam kabin Nissan X-Trail Gen 1 terdapat pendingin minuman yang terintegrasi didalamnya. Mobil ini juga menggunakan area bagasi 5 seat sehingga bagasinya begitu besar dan luas. ntuk headroom dan legroom juga cukup layak serta penggunaan instrumen yang diletakkan ditengah dashboard yang bisa dilihat seluruh penumpangnya mirip Toyota Vios.

Interior Nissan X-Trail T30 Gen 1
Performa Mesin  Nissan X-Trail Gen 1

Mesin yang digunakan di Indonesia terdapat 2 pilihan yakni mesin bensin 2.0 dan mesin bensin 2.5 liter. Pada mesin kapasitas 2.0 liter dengan penggunaan kode QR20DE dapat menghasilkan tenaga maksimal sebesar 150Hp/ 6000 rpm dan torsi yang dihasilkan mencapai 200Nm/ 4000 rpm.

performa Nissan X-Trail T30 Gen 1
Sementara untuk mesin dengan kapasitas 2.5 liter menghasilkan tenaga maksimal sebesar 180Hp/ 6000 rpm dan torsi yang dihasilkan mencapai 245 Nm/ 4000rpm.

Harga  Nissan X-Trail Gen 1
Nissan X-Trail Gen 1 Tahun 2006 mesin 2.0 liter dibandrol dengan harga sekitar Rp 90-120 Jutaan, sementara untuk mesin 2.5 liter dibandrol lelbih mahal 10 jutaan dibandingkan mesin 2.0 liter.

0 komentar:

Posting Komentar

 

Copyright @ 2013 Berita Lifestyle | Info Lifestyle | Artikel Lifestyle .

Designed by Templateify & Sponsored By Twigplay